Jumat, 27 Juli 2012


Perkembangan teknologi mobile sangatlah pesat khususnya Android yang akan dibahas pada postingan ini. Banyak perusahaan memanfaatkan teknologi mobile untuk perkembangan bisnisnya. Ayo kita sebagai anak muda penerus bangsa, apalagi yang baru jadi Mahasiswa Ilmu Komputer, persiapkan diri dari sekarang supaya semakin banyak aplikasi-aplikasi buatan anak bangsa.

Ingin membuat aplikasi Android tetapi belum punya gadgetnya, jangan bingung! kamu akan membuat aplikasi Android dengan emulator yang tersedia, jadi bisa menjalankan aplikasi buatan kamu di emulator tersebut. Oke sebelum memulainya, yang dibutuhkan adalah:
  1. Eclipse
  2. JDK
  3. ADT Plugin
  4. SDK Android
Instalasi Plugin ADT
Sebelum install ADT, install JDKnya dulu, mudah kok seperti install software-software biasa.
Sebenarnya ada 2 cara, yaitu instalasi secara online dan offline. Namun di postingan ini dijelaskan secara offline saja. Berikut dibawah ini caranya:
  1. Download ADT Plugin dan simpan di direktori tertentu
  2. Jalankan Eclipse -> pilih Help -> Install New Software
  3. Klik Add
  4. Pada dialog Add Repository, isikan Name dan klik Archive cari dan pilih file ADT yang tadi kamu download
  5. Klik OK
  6. Spoiler:
  7. Pada dialog Available Software centang Developer Tools kemudian Next
  8. Spoiler:
  9. Pada tampilan berikutnya Next
  10. Pada licenses aggrement, pilih Accept dan klik Finish
  11. Tunggu proses instalasi dan restart Eclipse
Konfigurasi Eclipse
  1. Jalankan Eclipse -> pilih Window -> Preferences -> pilih tab Android pada samping kiri
  2. Pada SDK Location, klik Browse, cari dan pilih SDK Android yang telah kamu download
  3. Pilih salah satu platform Android, kemudian Apply dan OK
Konfigurasi Emulator
  1. Klik Windows -> AVD Manager
  2. Spoiler:
  3. Muncul tampilan Android Virtual Device Manager dan klik New
  4. Isikan nama emulator dan pilih target OS Androidnya dan Skinnya biarkan default saja, setelah itu Create AVD
  5. Spoiler:
Selesai instalasi dan konfigurasinya, selanjutnya akan bersambung pada postingan membuat project Android: Membuat Aplikasi Android Hello World.

Sekian, semoga bermanfaat :) 
Next
Posting Lebih Baru
Previous
This is the last post.

0 komentar:

Posting Komentar